Selamat datang di mata kuliah METODE RISET AKUNTANSI (BAGIAN 1) dan selamat bergabung dengan pembelajar lainnya. Mata kuliah ini akan mempelajari tentang  paradigma penelitian, metode penelitian tekstual dan etika penelitian. Setelah mempelajari MK ini, diharapkan Anda mampu untuk memahami dan menerapkan materi yang telah didiskusikan dalam penelitian Anda. 

MK ini bersifat non kredit dan diberikan untuk jenjang pembelajar Advance (S2/S3), namun terbuka juga untuk para pembelajar lainnya. Estimasi waktu pembelajaran MOOCs ini adalah 280 menit atau 4,7 jam yang terdiri dari waktu untuk menonton video pembelajaran sebanyak 4 video @10 menit: total 40 menit; serta waktu belajar mandiri untuk 4 sesi termasuk untuk membaca materi dan mengerjakan evaluasi formatif: @ 60 menit, dengan total  240 menit. 

MOOCs ini dijalankan dengan bahasa Indonesia, namun video pembelajaran berbahasa Inggris untuk memberikan nilai tambah bagi peserta. MOOCs ini akan dijalankan dengan moda self-paced. Metode yang digunakan adalah asinkronous pada Learning Management System (LMS) MOOCs UI. Beberapa aktivitas pembelajaran yang akan dilakukan antara lain menonton video pembelajaran, diskusi asinkronous, serta pengerjaan kuis/latihan. 

Apabila Anda memiliki kendala teknis terkait Learning Management System (LMS) MOOCs UI, harap sampaikan pada forum Pusat Bantuan Pembelajar atau menghubungi Helpdesk di live chat idols.ui.ac.id pada jam operasional kerja Senin-Jumat pukul 08.00 - 16.00 WIB.

Demikian, selamat belajar dan tetap semangat 

Course Duration in Hours: 5
Skill Level: Advanced