Mata kuliah ini merupakan tinjauan terhadap sejarah dan teori arsitektur di Indonesia, yang dimulai sejak zaman prakolonial Eropa, awal kolonial, hingga pascakolonial dan pascareformasi. Mata kuliah ini juga menitikberatkan pentingnya memahami arsitektur Indonesia dan hubungannya dengan tradisi membangun yang berasal dari berbagai kelompok etnis dan budaya, serta arsitektur non-Barat dan Barat di Indonesia. Melalui kajian material dan sumber informasi seperti bangunan, gambar, foto, dan arsip, mata kuliah ini menggarisbawahi keterkaitan antara arsitektur, manusia, dan konteks iklim, sosial-budaya dan politik, serta perkembangan teknologi di Indonesia.
Skill Level: Beginner