Selamat datang di Mata Kuliah Pelayanan Kesehatan Utama di Indonesia (MK PKUI) dengan Kode MK MOOC000092.
Mata kuliah ini akan mempelajari tentang praktik keperawatan berorientasi komunitas dengan melakukan asuhan keperawatan pada individu, keluarga dan populasi/komunitas. Setelah mempelajari MK ini, diharapkan Anda mampu untuk melakukan asuhan keperawatan keluarga dan kelompok/komunitas yang peka budaya sesuai dengan keberagaman masyarakat Indonesia.
Jumlah SKS MK ini adalah 2 SKS dan diberikan untuk jenjang S1. Estimasi waktu pembelajaran MOOCs ini adalah XXXXX. MOOCs berbahasa Indonesia ini akan dijalankan dengan moda Self-paced. Metode yang digunakan adalah asinkronus dengan menggunakan video interaktif serta telaah sumber rujukan tertulis. Beberapa aktivitas pembelajaran yang akan dilakukan antara lain: diskusi topik, eksplorasi video pembelajaran, kuis, evaluasi tengah MK, dan merancang program promosi kesehatan. Rangkaian aktivitas pembelajaran yang Anda ikuti dalam MOOCs ini sepenuhnya tidak dipungut biaya.
Apabila Anda memiliki kendala teknis terkait Learning Management System (LMS) MOOCs UI, sampaikan pada
Pusat Bantuan Pembelajar atau menghubungi Helpdesk di live chat idols.ui.ac.id pada jam operasional kerja Senin-Jumat pukul 08.30-17.00 WIB.