Enrolment options

Selamat datang di mata kuliah Kebijakan Kesehatan dan selamat bergabung dengan pembelajar lainnya. Mata kuliah ini akan mempelajari tentang pengertian, urgensi dan relevansi kebijakan kesehatan termasuk bagaimana proses pengembangan kebijakan berlangsung, menganalisis, melakukan advokasi dan mengajukan rancangan policy brief dan rekomendasi kebijakan kesehatan untuk memperkuat evidence based policy (kebijakan berbasis bukti).

Setelah mempelajari MK ini, diharapkan Anda dapat:
1. Menjelaskan pengertian dan lingkup kebijakan dalam pembangunan kesehatan,
2. Menjelaskan pengertian dan mekanisme pengembangan kebijakan kesehatan dan proes pengambilan keputusan/penetapan kebijakan dalam sistem kebijakan termasuk proses dan metoda dalam formula kebijakan.
3. Menjelaskan dan mengajukan rancangan advokasi ( arti, peran penting advokasi dan kegiatan riset, penggalangan, lobby, pemantauan serta evaluasi sebagai bentuk kegiatan penunjang advokasi).
4. Menjelaskan pentingnya serta pengaruh konteks politik, ekonomi, sosial, budaya pada kebijakan kesehatan.
5. Menjelaskan pengertian, metoda dan melakukan analisis kebijakan kesehatan aktual saat ini.
6. Mengajukan rancangan policy brief dan rekomendasi kebijakan

Jumlah SKS mata kuliah ini adalah 2 SKS dan diberikan untuk jenjang S2. Estimasi waktu pembelajaran MOOCs ini adalah 4 - 5 bulan. MOOCs berbahasa Indonesia ini akan dijalankan dengan metode Instructor Led menggunakan platform Zoom

Apabila Anda memiliki kendala teknis terkait Learning Management System (LMS) MOOCs UI, sampaikan pada forum Pusat Bantuan Pembelajar atau menghubungi Helpdesk di live chat idols.ui.ac.id pada jam operasional kerja Senin-Jumat pukul 08.30 - 17.00 WIB.
Course Duration in Hours: 24
Skill Level: Intermediate
Self enrolment (Student)