Selamat datang di kelas Peningkatan Kapasitas untuk BUMDES dan UMKM dan selamat bergabung dengan pembelajar lainnya. Mata kuliah ini akan mempelajari tentang literasi keuangan yang dibutuhkan untuk peningkatan kapasitas bagi para pengelola BUMDES dan juga untuk pelaku UMKM. Setelah mempelajari MK ini, diharapkan Anda mampu untuk:
(1) memahami cara penyusunan rencan abisnis dan menganalisis kelayakanya,
(2) mengenal laporan keuangan, dan
(3) memahami cara menyusun laporan pertanggungjawaban BUMDES.
Kelas ini terbuka untuk masyarakat umum, khususnya bagi pengelola BUMDES dan pelaku UMKM. Estimasi waktu pembelajaran MOOCs ini adalah 3 jam per modul. MOOCs berbahasa Indonesia ini akan dijalankan dengan moda belajar mandiri peserta (self-paced). Metode yang digunakan adalah Asiknronus dengan menggunakan media video interaktif, kuis interaktif dan asesmen. Beberapa aktivitas pembelajaran yang akan dilakukan antara lain menonton video pembelajaran, mengisi kuis interaktif dan mengerjakan soal asesmen.
Apabila Anda memiliki kendala teknis terkait Learning Management System (LMS) MOOCs UI, sampaikan pada forum Pusat Bantuan Pembelajar atau menghubungi Helpdesk di live chat idols.ui.ac.id pada jam operasional kerja Senin-Jumat pukul 08.00 - 16.00 WIB.