Dosen Pengampu:
1. Tika Arundina Aswin S.E., M.Sc., Ph.D.
2. Banjaran Indrastomo, Ph.D
3. Wahyu Jatmiko Ph.D
4. Ronald Rulindo Ph.D
5. Fauziah Rizki Yuniarti M.Sc
Deskripsi Mata Kuliah:
Mata ajar ini membahas teori dan praktek di lembaga keuangan Islam. Pembahasan mencakup idealitas dari sistem ekonomi dan keuangan Islam serta realitas dari praktek industri keuangan kontemporer baik di Indonesia maupun di dunia internasional, antara lain mencakup sistem ekonomi, perbankan syariah, keuangan mikro syariah, pasar modal syariah, dana pensiun syariah, asuransi syariah, modal ventura syariah, fintek syariah, dana sosial syariah, dll.
Mata ajar ini bertujuan untuk membekali mahasiswa dengan pemahaman atas peran dan fungsi sektor dan lembaga keuangan Islam dalam perekonomian. Setelah mengikuti mata ajar ini, mahasiswa diharapkan mampu memahami peran penting dan keterkaitan sektor keuangan Islam dengan sektor riil perekonomian.